Kenapa UNGU?

Dalam beberapa waktu terakhir banyak hal-hal yang membuat aku histeris melihat idola-idola muncul di beberapa bagian tak terduga. Misalnya waktu mantan yang bikin story ga sengaja ketemu dengan Bang Pasha di kedai kopi mahal, lalu Mas Oncy yang tiba-tiba mengucapkan selamat ulang tahun tanpa kuminta; meskipun kemungkinannya adalah kawan-kawan mengabarkan ke beliau. Atau jadwal-jadwal yang tiba-tiba muncul dan aku ingin sekali datang. Bayangkan sajalah aku kaget dan histeris alay bagaimana. Iya, aku masih ada alay-alaynya.

Hal-hal seperti itu yang membuat orang-orang baru di sekelilingku agak kaget dengan hal seperti itu. Yap mungkin aku tidak seakrab yang dibayangkan tapi mereka lumayan hafal denganku sebagai alay mereka yang ada di Padang. Setidaknya begitu. Beberapa pertanyaan mendesau ke telingaku akhir-akhir ini dan lumayan malas untuk menjelaskannya satu-satu. Selain itu sudah sangat sering melihat Q&A di youtube dan komik online, jadi aku berinisiatif membuat seperti itu juga.

Aku tidak mau sok artis dengan posting minta pertanyaan karena ini hanya sekedar Q&A tentang UNGU di mataku dari pertanyaan-pertanyaan yang mampir akhir-akhir ini. Lets go!

Q : Kenapa suka UNGU?
A : Karena cinta, cinta itu ga butuh banyak alasan. Yang penting mereka moodbooster terbaiklah pokoknya. Kalau ada angin mereka akan manggung di Padang dan/atau sekitarnya aku akan seperti dapat suntikan baru untuk menyelesaikan banyak hal agar jadwal ngonser ga terganggu.

Q : Gimana awal suka UNGU?
A : Awalnya sih suka karena Oncy, dia manis banget apalagi di klip lagu Cinta Dalam Hati, beuh, gantengnya tiada tara. Pertama lihat kalau tidak salah di Inbox SCTV, dulu mereka masih suka menayangkan klip lagu dan banyak info tentang musik-musik terbaru. Umurku baru 12 tahun dan baru saja ditinggal ayah dan kelas 6 SD. Jangan mencaci, aku memang ganjen dari kecilnya, hanya efek akrab sama hal-hal maskulin aja. Selama SMP apa saja tentang mereka yang dijual di pasar, kayak poster, pin dan binder selalu kubeli tuh. Itu sih awalnya.

Q : Kapan pertama kali ketemu UNGU?
A : Ketemu mereka itu perama kali di Padang kelas 2 SMA. Waktu itu masih polos banget tapi cantik, ga kayak sekarang. HAHAHA.

Q : Loh, kan sekolahnya dulu di Gunung Talang, kok bisa ketemu di Padang?
A : Waktu itu nekad, namanya juga ngefans. Dari jaman SMP aku mengenal facebook dan pertemananku di dunia maya hampir semuanya pecinta UNGU dan beberapa pecinta band lain di kota Padang. Jadi aku dapat info dari rekan mayaku kalau UNGU akan ke Padang, info itu sudah tersebar bulan Oktober 2010. Waktu itu enak, UNGU lagi laku-lakunya, jadi 2 atau 3 bulan sebelum event kita sudah tahu jadwal mereka dan sudah fix. Cerita tentang perjalanan konser pertama sudah ada di blog lama, nanti kusalin ke blog ini supaya ga panjang di sini. Yang pasti dulu itu sampai bohongin ibuk.

Q : Kok bisa bohongin ibuk?
A : Namanya juga anak gadis, mana mau ibuk melepas pergi-pergi ke dalam keramaian yang kalau situasi buruk bisa saja menyita nyawa orang. Dan konser pertama itu di Teebox, diskotik ternama di Sumatera Barat. HAHAHAHA. Bayangin aja kalau saat itu minta ijin ke ibuk buat nonton konser di Teebox dan beliau masih agak kagok jadi single parent kala itu. Belum sekuat sekarang.

Q : Trus duit untuk jalan ke Padang, nginap dan lainnya gimana?
A : Aku nabung, waktu itu masih gampang hidupnya. Teman satu kosan masih sering dikirimi bekal dan pokoknya hidup masih enak aja. Malam pertama aku menginap di kosan Lara, kawan SMP-ku. Selepas konser aku menginap di rumah Oci. Anak Cliquers Sumbar yang cerita barengnya komplit sama aku.

Q : Ini kok jadi flashback? Flashbacknya kan udah ada.. Trus gimana mereka menilai kamu?
A : Duh, kalau penilaian sih aku berharap mereka menganggap aku baik. Karena kan penilaian orang ke kita kan mereka yang tahu.

Q : Kalau ketemu mereka masih deg-degan?
A : Ya masih lah, malah makin ke sini makin gila deg-degannya. Namanya juga idola, ditambah mereka selalu humble dan nyapa kayak akrab ke aku. Kadang mereka ngetawain atau apalah ke aku. Pokoknya kalau udah ketemu pasti seneng banget.

Q : Kapan terakhir ketemu?
A : Pas OVJ Sahur Ramadhan tahun 2017. Itu super bahagia karena diperhatiin banget sama semua personil. Enda, Oncy, Makki pada nanyain sahur kami-kami itu. Dan bahkan Bang Ozi nyuruh ambil makanan di tempat mereka ambil makan.

Q : Kalau UNGU bubar mau ngapain?
A : Ya mau apa lagi? Orang cuma fans, paling kalo ketemu salah satu personil rezanya nangis kejer. HAHAHAHA Tapi kayaknya ga bakal bubar, vakum mungkinlah. Kalo bubar pasti pada sedih, orang udah kerasa kayak keluarga semua kok, termasuk sama fans.


Kayaknya Q&A ga seru ya, harus dibikin kayak narasi banget nih. Biar jadi novel sekalian! Sip, tunggu aja. Much love!

Komentar