Udah Nonton Maleficent:Mistrees of Evil dong..

Setelah di Maleficent pertama ciuman Phillips ternyata tidak berhasil menjadi true love kiss, akhirnya tetap bisa menjadikan Aurora sebagai pasangan hidupnya meskipun berbayar mahal luar biasa. Namun ada banyak rahasia yang terbuka menuju pernikahan Aurora dengan Phillips. Tidak hanya rahasia, korban-korban juga banyak berjatuhan. Maleficent yang sekarat diselamatkan oleh kaumnya yang ternyata masih ada dan bersembunyi di dalam gua yang sangat besar. Ia juga diceritakan bahwa ia adalah keturunan terakhir dari phoenix. Phoenix adalah sesosok menyerupai burung besar dan bercahaya keemasan, dia memiliki suara yang sangat melengking dan kekuatan tak tertandingi. 

Sebenarnya pesan daru film ini adalah pentingnya menjaga keseimbangan alam, juga tak perlu merawat dendam. Peri-peri di Moorland diaktualisasikan dari tanaman-tanaman di hutan, terlebih jenis bunga-bungaan. Kaum si Maleficent juga adalah burung-burung yang bisa dikatakan mulai langka pada kenyataannya. Hal tersebut dapatlah kita rasakan sendiri dan sesekali bolehlah menjelajahi daring di gawainya kalau tidak percaya. Usaha si kambing putih untuk berkuasa lebih dari yang sepantasnya malah membuat dia malah mengabaikan keseimbangan dan kedamaian. Kambing emang! Lagian kenapa malah diubahnya menjadi kambing putih sih? HAHAHAHA.

Para pemain benar-benar keren sekali menyajikan karakternya masing-masing, terlebih Angelina Jolie yang sempat menjadi phoenix di film ini. Perhatianku disita oleh kehadiran Michelle Pfeiffer sebagai Ratu Ingrith. Tidak lain karena dia sebelumnya juga menjadi ratu dengan kalimat ikonik: “sometimes we need a second”. Tahu kan ya? Kalau di serial Marvel dia menjadi seorang ratu yang anggun dan penuh kasih sayang, di Maleficent dia malah menjadi ratu yang menyimpan dendam kesumat. Selain itu ambisinya juga sangat membahayakan.  Berbanding terbalik dengan karakternya sebelumya. Meski saat menjadi karakter jahat, dia cuma menjadi kambing. 

Kalau dalam dongeng mengenai Putri Tidur, kisahnya habis pada pernikahan Aurora dan Phillips. Sama, di film ini juga begitu. Namun tidak menutup kemungkinan akan hadir kelanjutannya. Selepas pesta pernikahan dan Maleficent digambarkan akan segera pergi dari kerajaan tersebut. Aurora meminta Ibu angkatnya ini untuk tinggal beberapa waktu lagi. Maleficent malah menjawab, “aku akan kembali saat pembaptisan bayi.” Tentu yang dimaksud adalah bayi dari Aurora dan Phillips. Bisa jadi Inggrith masih akan menjadi musuh selanjutnya, dia belum mati, hanya saja terjebak dalam sebuah kutukan para Rey. 

Harus diingat, sebagus apapun spoiler orang lain (terlebih tulisan ini) akan sangat dipastikan film ini tidak akan mengecewakan. Aku pun masih ingin menonton ulang Maleficent ini. Tunggu ditraktir lagi aja. HAHAHAHA

Komentar